Program GSMP Berhasil Kendalikan Inflasi dan Kasus Stunting di Sumsel

Banyak cara yang dilakukan oleh Gubernur Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), Herman Deru, dalam mengajak warga agar tetap produktif. Salah satunya dengan membagi-bagikan benih dan bibit tanaman sebagai cara mensosialisasikan Gerakan Sumsel Mandiri Pangan (GSMP).

Seperti saat Kunjungan Kerja (Kunker) di Kabupaten Empat Lawang pada hari Kamis tanggal 9 Maret 2023, Herman Deru membagikan benih dan bibit tanaman secara cuma-cuma yang diperuntukkan bagi masyarakat di sejumlah desa dalam Kecamatan Muara Pinang.

Pelopor Program Satu Desa Satu Rumah Tahfidz itu menuturkan, inisiasi GSMP diambilnya sebagai salah satu cara dalam menguah pola fikir masyarakat, dari yang tadinya sebagai konsumen, menjadi penghasil atau produsen sayur mayur dan sejenisnya yang menjadi konsumsi rumah tangga sehari-hari, dengan memanfaatkan lahan pekarangan di sekitar tempat tinggal.

Menurut Herman Deru, dengan adanya GSMP, banyak manfaat yang didapatkan oleh daerah. Diantaranya memudahkan kalangan rumah tangga dalam memenuhi kebutuhan dapur sendiri, sehingga tidak perlu berfikir untuk membeli. Dengan terpenuhinya gizi keluarga, akan menekan kasus stunting pada anak dan kemiskinan dapat ditekan.

Baca Juga :  Gubernur Sumsel Promosikan Gerakan Sumsel Mandiri Pangan di Penas XVI Padang

“Sejak GSMP ini kita launching akhir 2021 lalu, Sumsel berhasil masuk sepuluh besar provinsi yang dapat mengendalikan inflasi. Selain itu, kasus stunting di Sumsel turun drastais 6,2 persen.” katanya.

Dirinya mengajak kalangan ibu rumah tangga untuk menjadi contoh bagi lingkungan sekitar. Adapun untuk benih atau bibit, diberi gratis oleh pemerintah.

“Tadi, ibu-ibu sudah dibagikan bibit, ada cabe. Kita rubah pikiran kita tadinya membeli, menjadi penghasil. Ini sangat berpengaruh terhadap ketahanan pangan, jadi bibitnya itu, Saya harapkan ibu-ibu tanam di rumah.” tegas Herman Deru. (ohs)

Umroh Akhir Tahun bersama Zafir

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *