Maju di Pilgub Sumsel, Ini Dua Program Prioritas ESP

BekisarMedia.id — Mantan Wali Kota Palembang, Eddy Santana Putra, menyatakan maju pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) yang bakal digelar serentak dengan Pemilihan Bupati dan Wali Kota, tanggal 27 November 2024 nanti.

Pernyataan tersebut disampaikan oleh sosok yang akrab disapa dengan panggilan ESP itu, saat melakukan pertemuan dengan para pendukungnya di Posko Juang Prabowo Presiden yang berada di kediaman ESP di Jalan Natuna, Kelurahan Lorok Pakjo, Kecamatan Ilir Barat I, Kota Palembang, hari Sabtu tanggal 30 Maret 2024.

“Saya siap menjadi Gubernur Sumatera Selatan berikutnya, karena melihat kondisi dan situasi Sumsel, tidak dalam kondisi baik saja.” ujar ESP.

Dirinya pun mengungkapkan, saat ini telah melakukan lobby-lobby politik guns mencari dukungan agar bisa ikut dalam kontes Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sumsel nanti.

Baca Juga :   DPW PKB Sumsel Lapor Cak Imin, Dua Kader Maju Di Pilbup Muara Enim dan OKI

“Untuk dukungan politik, kita akan mencari 15 hingga 20 kursi anggota DPRD Sumsel yang akan mengusung kita.” jelas sosok yang kini masih menjabat sebagai Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia dari Fraksi Gerindra itu.

Mengenai visi dan misi yang akan diperjuangkan jika menjadi Gubernur Sumsel periode 2025-2030, ESP menekankan mengenai pentingnya kesehatan dan pendidikan bagi masyarakat. “Visi dan Misi yang saya usung adalah Sumsel Cerah, Maju Terdepan. Dimana dua sektor, yakni pendidikan dan kesehatan, harus diprioritaskan.” tegasnya.

ESP pun menyampaikan, saat ini dirinya juga sudah didekati oleh beberapa tokoh yang akan menjadi wakilnya pada Pilgub nanti. “Yang mendekati, sudah ada. Tapi kami juga menunggu, siapa pengusung kita.” ucapnya. (try)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *